Pj Bupati Jepara Gelar RapatTindak Lanjut Pasar Kelet Yang Terbakar
JEPARA – NOTOPROJO.ID
Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta langsung menggelar rapat kerja tindak lanjut kebakaran Pasar Kelet. Bertempat di Ruang Kerja Bupati Jepara, rapat dihadiri dinas terkait Disperindag Jepara, BPKAD, BAPPEDA, Dinsospermasdes, DLH, BPBD, Camat Keling, Polsek Keling, PMI, Petinggi Kelet, dan pihak terkait lainnya, Jum’at sore (27/05/2022).
Rapat memutuskan kios yang terdampak kebakaran akan dipindahkan ke kios sementara agar aktivitas pedagang dapat berjalan kembali. Hal tersebut dilakukan hingga proses perbaikan kios terbakar selesai diperbaiki. Sedang untuk menunjang hidup, pedagang yang terdampak akan diberi bantuan berupa uang tunai.
“Diharapkan bantuan ini bisa membantu meringankan beban mereka. Selain itu kita juga akan membantu material ” terang Edy.
Dikatakan Edy, “Untuk pembersihan puing-puing akan dilakukan setelah proses olah TKP dan investigasi selesai dilakukan,” ujar Edy dalam rapat tersebut.
Kapolsek Keling AKP Hadi Riyono dalam kesempatan tersebut mengatakan proses olah TKP dan investigasi kebakaran direncanakan selesai minggu ini. “Semoga Minggu 29 Mei 2022 besok olah TKP selesai sehingga selanjutnya bisa dilakukan perbaikan pasar sehingga kembali normal” katanya.
Sedang untuk pembersihan puing-puing kebakaran akan dilakukan DLH. “Semoga minggu pagi olah TKP selesai dan siang bisa dilakukan pembersihan puing-puing kebakaran” terangnya Hadi lebih lanjut.
(Red/DJ)