Ratusan Siswa SMP N 1 Surakarta Kunjungi Gurbeenur Jateng di Rumah Dinas
SEMARANG – NOTOPROJO.ID
Di tengah kesibukannya yang padat, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo masih meluangkan waktunya menemui ratusan siswa SMP Negeri 1 Surakarta. Bukan dalam sebuah pertemuan formal di ruang kelas, para siswa ini diterima Ganjar langsung di rumah dinasnya, Jumat (10/2/2023).
Kesempatan itu pun digunakan dengan baik oleh para siswa. Selain unjuk bakat dan prestasi, mereka melemparkan banyak pertanyaan kepada Ganjar. Misalnya, pertanyaan tentang nilai Pancasila, kebhinekaan, hingga soal antikorupsi.
“Ya ini anak-anak SMP 1 Solo ke sini, yang menarik adalah mereka belajar tentang nilai-nilai Pancasila, dan hari ini kita ngobrol dengan mereka semuanya. Ternyata banyak anak-anak yang sangat berprestasi, anak-anak yang sangat hebat, dan tentu menarik karena ini bagian dari merdeka belajar dari anak-anak SMP,” ujar Ganjar.
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari implementasi Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) itu. Ganjar mengaku bangga, karena anak-anak kelas VII sudah punya pemikiran kritis tentang korupsi dan pemahaman yang baik tentang dasar-dasar negara.
“Ini bagus sekali, dia paham Salam Pancasila, dia paham nilai-nilai, paham perbedaan yang mesti dipersatukan, dia paham bagaimana memperlakukan orang lain,” ucapnya.
Mantan anggota DPR RI itu mengatakan, kegiatan ini penting dilakukan sejak dini. Sehingga mereka dapat memegang teguh nilai-nilai prinsip tentang bernegara, hingga antikorupsi.
“Ini penting, apalagi pertanyaannya ‘kenapa sih pak harus ada pendidikan antikorupsi dimulai dari anak-anak sekolah’, itu menurut saya hebat pertanyaan yang the best, karena dari situ lah kemudian kesadaran untuk berintegritas itu dibangun dan mereka akan membawa nilai-nilai yang prinsip,” tegasnya.
Sementara itu, dua siswa SMP Negeri 1 Surakarta, Nazril dan Qwinza yang sempat berinteraksi dengan Ganjar, mengaku senang. Mereka tak menyangka bisa bertemu langsung orang nomor satu di Jawa Tengah.
“Senang, karena tidak semua orang bisa menemui Pak Ganjar. Nggak nyangka sih,” kata Nazril dan Qwinza.
Keduanya senang bisa belajar banyak tentang kebhinekaan dan integritas dengan Ganjar Pranowo. Di acara tersebut, mereka juga tahu bahwa Jateng sangat peduli pada para siswa.
“Tadi sharing tentang tema kebhinekaan, tentang koruptor-koruptor dan juga tentang orang yang tidak mampu yang disekolahkan gratis oleh Pak Ganjar,”ucap Nazril.
(RED /HER)