Maling Bobol Toko di Pucakwangi, Polisi Lakukan Pemeriksaan TKP
PATI – NOTOPROJO.ID
Aksi pembobolan toko modern kembali terjadi di Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Aksi pencurian toko modern kembali terjadi Kecamatan Pucakwangi, Kabupaten Pati, Jawa tengah, Jumat (02/09/2022) pagi sekira pukul 06.30 WIB.
Toko modern berjejaring yang menjadi sasaran pencuri itu berada di komplek pertokoan lapangan sepak bola Desa Pucakwangi, Kecamatan Pucakwangi, Pati.
Peristiwa pencurian ini diduga terjadi pada Kamis malam hingga Jumat dini hari, sebelum diketahui pada Kapolsek Pucakwangi AKP Suwarno mengatakan, pencurian di toko modern Alfamart itu pertama kali diketahui oleh seorang karyawati bernama Ervina Wijayanti (19), warga Desa Ngepungrojo, Kecamatan Pati.
Saat itu, dia sedang mempersiapkan kerja shift pagi. Namun, saat kebelakang Ervina curiga melihat potongan asbes plafon atap kamar mandi yang jatuh. Setelah di cek ternyata di bagian atas plafon kamar mandi juga berlubang bekas dicongkel.
“Curiga dengan kondisi atap plafon kamar mandi yang berlubang bekas dicongkel, sejumlah karyawati yang bersiap membuka toko kemudian menuju brankas penyimpanan uang. Mereka mendapati brankas dalam kondisi tertutup tapi tidak terkunci. Setelah di cek ternyata uang senilai Rp 27.325.250 yang disimpan di dalam brankas telah hilang dan hanya tersisa Rp 300,” kata AKP Suwarno.
(Red/Res Pati)