Paguyuban Pedagang Pasar Jepara Dua Gelar Kegiatan Gebyar HUT RI
JEPARA – NOTOPROJO.ID
Paguyuban pedangan Pasar Jepara Dua menggelar kegiatan Gebyar HUT RI. Pelbagai pernak-pernik terlihat menghiasai tiap-tiap blok pasar. Aneka perlombaan seru pun disajikan di tengah-tengah aktivitas niaga atau jual beli, Sabtu (27/8/2022)
Dengan wajah ceria, peserta perlombaan yang merupakan pedagang Pasar Jepara Dua tampak antusias. Saling beradu kekompakan dan ketangkasan mengikuti setiap jalannya lomba. Atribut bernuansa merah putih pun tak ketinggalan dikenakan. Sesekali mereka bertingkah kocak, menarik perhatian juri agar menjadi pemenang.
Suasana pasar dan aksi para pedagang tersebut sukses menyedot perhatian semua pengunjung pasar. Spirit gotong royong serta pantang menyerah mereka gelorakan, demi mempertahanakan sekaligus mengisi kemerdekaan.
Kepala pasar setempat Budi Purwanto, memberikan apresiasi besar kepada Perkumpulan Pedagang Jaya Makmur Pasar Jepara II. Menurutnya, paguyuban ini berhasil menghadirkan suasana semarak kemerdekaan. Ia mengaku bahwa acara seperti ini baru pertama kalinya terselenggara. “Bagus sekali, ternyata pedagang sangat antusias dalam kegiatan,” ujarnya.
Bahkan, dikatakan dia antusiasme para pedagang sudah terlihat sejak awal rangkaian kegiatan dimulai. Yakni, pada saat lomba kebersihan, keindahan dan ketertiban (K-3) antar-blok pasar. Mereka mengenakan kostum seragam dengan tema kemerdekaan. “Satu blok mereka memakai seragam. Saya rasa sangat meriah sekali,” kata dia.
Ditanya total pedagang Pasar Jepara Dua, Budi mengatakan berjumlahnya saat ini ada sekitar 1.600 orang. Sementara terkait harapan kegiatan Gebyar HUT RI, ia ingin pada pelaksanaan tahun-tahun berikutnya dapat semakin meriah. Sehingga menarik banyak pengunjung untuk berbelanja ke pasar.
Ketua Perkumpulan Pedagang Jaya Makmur Pasar Jepara II, Bambang Hadi Sutrisno, menuturkan bahwa peran pasar bisa lebih dari sekadar tempat niaga. Salah satunya berkontribusi, turut menggelorakan semangat kemerdekaan yang telah dicapai oleh para pejuang. “Pas di HUT Kemerdekaan RI kami ingin berpartisipasi, dan juga berbangga hati dengan melaksanakan kegiatan peringatan,” tuturnya.
Ketua Panitia Gebyar HUT RI Pasar Jepara II Krimson Simamora menjelaskan, jika rangkaian kegiatan tersebut sudah dimulainya sejak 25 Agustus. Diawali dengan lomba K-3 antarblok pasar, lalu ini ada lomba karaoke, makan kerupuk, memindahkan tepung, dan goyang balon. “Penyerahan hadiah dilaksanakan besok dengan ada hiburannya,” pungkasnya.
(Red/Her/@DJ)